BLANTERORBITv102

Cara Menampilkan Notifikasi Di Layar HP Samsung Beserta Penyebab Notifikasi Samsung Tidak Muncucl

11/10/23
Cara Menampilkan Notifikasi Di Layar HP Samsung

Menampilkan notifikasi di layar kunci ponsel samsung adalah suatu hal yang mempunyai fungsi tersendiri untuk masing-masing pengguna ponsel terutama untuk mendapatkan suatu pemberitahuan yang lebih cepat. 

Untuk memanfaatkan fitur ini tanpa harus membuka kunci ponsel, Anda dapat mengikuti ulasan ini sampai akhir. 

Fitur ini merupakan bagian integral dari berbagai smartphone saat ini dan juga pada ponsel Android. 

Pada dasarnya pabrikan ponsel dari Samsung selalu berupaya meningkatkan berbagai kemudahan dalam penggunaan perangkat ponsel Samsung. 

Ini dikarenakan untuk dapat memastikan bahwa semua informasi terbaru dapat dengan mudah diakses langsung dari layar kunci ponsel Anda. 

Apalagi jika sebuah notifikasi tersebut berlaku pada sebuah pesan kerja atau beberapa hal lainnya yang peran dari informasi tersebut bersifat urgent atau penting. 

Penggunaan pada perangkat Samsung terutama masalah tidak munculnya notifikasi seringkali disebabkan oleh pengaturan izin aplikasi yang belum diaktifkan. 

Masalah serupa juga dapat dihadapi oleh beberapa merek ponsel Android lainnya.

Untuk dari itu agar masalah tampilan notifikasi di layar HP samsung terutama dapat aktif notifikasi di layar kunci ponsel, simak penjelasan berikut ini secara lengkap. 

Penyebab dasar mengapa notifikasi tidak muncul

Terdapat berbagai aspek yang dapat mengakibatkan perangkat seluler Anda mengalami masalah ketika notifikasi tidak muncul seperti yang seharusnya. 

Sebagai pengguna ponsel Android, penting bagi Anda untuk memahami hal-hal ini, sehingga Anda dapat mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menghindari gangguan notifikasi yang tidak diinginkan pada perangkat Anda.
  1. Cek kembali apakah ponsel sudah menjalankan aplikasi dalam versi terbaru yang tersedia. 
  2. Ketidakmunculan notifikasi bisa berakar pada sejumlah faktor, mulai dari kehabisan kapasitas RAM atau memori.
  3. Selain itu, kemungkinan virus pun dapat menjadi penyebab notifikasi yang tidak dapat ditampilkan pada layar ponsel. 
  4. Dan ada juga faktor gangguan koneksi internet yang mengakibatkan notifikasi tak tampil, hingga keterlambatan notifikasi akibat gangguan pada server aplikasi.
Selain beberapa penyebab dasar yang telah dibahas, sebenarnya penyebab utama dari notifikasi yang tertunda atau lambat adalah masalah jaringan. 

Oleh karena itu, semakin baik kualitas jaringan yang Anda miliki, semakin kecil kemungkinan terjadinya keterlambatan notifikasi. 

Selanjutnya, perlu diperhatikan juga ketersediaan ruang penyimpanan pada perangkat Anda. 

Jika memori ponsel sudah penuh, dapat menjadi indikator penyebab mengapa notifikasi mengalami keterlambatan dalam memuat. 

Notifikasi yang masuk pada perangkat ponsel tentu saja memiliki kepentingan tersendiri. Beberapa notifikasi mungkin sangat penting, sementara yang lainnya hanya sebatas notif yang kurang diperlukan. 

Ponsel Samsung dilengkapi dengan fitur yang memungkinkan pengaturan notifikasi aplikasi sesuai dengan preferensi pengguna. 

Penting untuk dicatat bahwa fitur serupa juga tersedia dalam beberapa perangkat Android selain merek Samsung. 

Cara Menampilkan Notifikasi Di Layar Kunci Samsung

  • Buka menu Pengaturan pada perangkat Samsung yang kamu miliki. 
  • Pilih opsi "Pemberitahuan" dalam menu.
  • Lalu, gulir ke bawah hingga Anda menemukan opsi "Pemberitahuan Layar Kunci."
  • Terakhir, aktifkan fitur ini dengan menggeser tombol pengaturan ke kanan hingga statusnya berubah menjadi "Aktif."

Pada menu "Rincian", opsi ini akan berfungsi sebagai notifikasi untuk menampilkan informasi lengkap, termasuk pengirim dan isi pesan.

Pada menu ini "Hanya Icon", opsi ini akan ditampilkan di layar kunci, tanpa informasi rinci.

Dengan langkah-langkah di atas, Anda akan dapat mengaktifkan pemberitahuan pada layar kunci perangkat Samsung Anda.

Anda juga memiliki akses dalam menyesuaikan efek pemberitahuan sesuai dengan preferensi pribadi Anda. Pilihlah sesuai dengan gaya tampilan yang Anda sukai.

Untuk cara singkat nya :
  1. Pada bagian pemberitahuan, Anda akan menemukan beragam opsi lain yang dapat disesuaikan, termasuk, 
  2. "Pengembalian Otomatis", Pilihan "Warna Teks," dan "Konfigurasi Notifikasi Yang Ingin Ditampilkan." 
  3. Sesuaikan pengaturan ini sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Cara Menampilkan Notifikasi WA di Atas Layar HP Samsung Dengan Pengaturan

Salah satu penyebab yang membuat notifikasi yang tidak muncul adalah aplikasi tidak memiliki izin untuk menampilkan pemberitahuan. 

Hal ini juga bisa terjadi pada WhatsApp. Solusinya bisa kamu ikuti langkah-langkah berikut ini. 
  • Masuk ke menu Pengaturan pada perangkat Samsung Anda.
  • Cari opsi Aplikasi dan pilih.
  • Di menu Aplikasi, temukan dan klik opsi WhatsApp. 
  • Pada menu "WhatsApp" tersebut, klik ‘Pemberitahuan’ dan nyalakan Tampilan Notifikasi. 

Menggunakan menu Advanced

Sobat juga dapat memanfaatkan menu advanced untuk mengatur notifikasi. Jika Anda ingin mengetahui berapa banyak aplikasi yang sudah mendapatkan izin untuk memberikan notifikasi, kamu bisa mengikuti cara berikut ini:
  • Pilih menu app icon badges. 
  • Di menu advanced, Anda bisa menyesuaikan notifikasi sesuai keinginan Anda, misalnya memilih jenis notifikasi apa saja yang ingin Anda terima.
Jika cara-cara di atas masih tidak berhasil, Anda bisa mencoba salah satu solusi dengan menghapus aplikasi terlebih dahulu dan menginstalnya kembali. 

Atau dengan cara melakukan perbaikan ke service center Samsung resmi untuk dapat mengetahui masalahnya dengan lebih detail. 

Semoga dengan beberapa tips tersebut, Anda bisa mendapatkan notifikasi dengan lebih baik tanpa ada gangguan lagi. 

Melalui artikel ini diharapkan, Anda tidak akan ketinggalan lagi terutama mengenai informasi penting karena notifikasi yang tidak keluar atau tidak tampil pada layar ponsel. 

Rekomendasi Artikel Lainnya